Beranda / Sekolah / Keindahan Lambang-Lambang Negara #2

Keindahan Lambang-Lambang Negara #2

Ayo, kenali keberagaman lambang negara melalui aktivitas yang seru!

Deskripsi

Selamat datang di aktivitas mewarnai!

Mengenal lambang negara dunia membantu anak memahami keanekaragaman budaya, sejarah, dan identitas global yang dapat meningkatkan pemahaman mereka tentang dunia. Maka, melalui aktivitas ini, kami hendak mengajak anak-anak mulai dari usia 7 tahun untuk mengenal keindahan dan keberagaman lambang negara di seluruh dunia! 

Apa saja yang dapat dilakukan?

  1. Bantu anak untuk mengunduh dan mencetak lembar kerja.
  2. Ajak anak menyiapkan krayon atau pensil warna.
  3. Dampingi anak dalam memahami setiap elemen lambang, mulai dari warna, bentuk, hingga simbol-simbol yang mengandung makna mendalam. Dengan panduan dan contoh yang disediakan, anak-anak dapat mengekspresikan kreativitas mereka sambil belajar tentang identitas, sejarah, dan nilai-nilai budaya yang tercermin dalam lambang negara.

Lantas, tunggu apa lagi? Inilah kesempatan untuk menjelajahi dunia melalui corak warna dan menggali pengetahuan baru dengan cara yang menyenangkan!

Alat dan Bahan: pensil warna atau crayon

Jumlah Halaman: 6

Bagikan Worksheet ini