Beranda / Sekolah / Hitung Panda dan Kawan-kawannya

Hitung Panda dan Kawan-kawannya

Ayo, kita hitung jumlah panda, keledai, singa, dan cicak dengan teliti!

Deskripsi

Selamat datang di aktivitas menghitung! 

Menghitung adalah keterampilan yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan belajar menghitung, anak-anak tidak hanya memperoleh keterampilan matematika praktis, tetapi juga mengembangkan sejumlah kemampuan kognitif mereka. Karena itulah, kami dengan senang hati mengajak anak-anak usia prasekolah untuk belajar menghitung hewan berjumlah 1 hingga 9! 

Apa saja yang dapat dilakukan?

  1. Bantu anak untuk mengunduh dan mencetak lembar kerja.
  2. Ajak anak menyiapkan alat tulis mereka.
  3. Dampingi anak untuk mengerjakan setiap soal, yakni menghitung hewan dan menghubungkan dengan jumlah yang sesuai.

Mari, ajak anak mengasah keterampilan matematika mereka dengan cara yang mudah dan menyenangkan! 

Alat dan Bahan: alat tulis

Jumlah Halaman: 6

Bagikan Worksheet ini